Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harga Enggak Sampai Rp 20 Juta, Motor Dual Purpose SM Sport GY150 Punya Fitur Kekinian

Harry - Senin, 17 Juni 2019 | 20:30 WIB
Gagahnya SM Sport GY150
Harry/Gridoto.com
Gagahnya SM Sport GY150

GridOto.com-SM Sport merupakan merek motor asal Malaysia, yang hadir di Indonesia lewat tangan PT MForce Indonesia.

Motor berjenis dual purpose ini ditawarkan dengan harga Rp 19,88 juta saja, tapi punya fitur yang kekinian loh.

Enggak percaya? Langsung kita beberkan deh.

(Baca Juga: Motor Baru Classic SM Sport Ini Ada Diskon di Kemayoran, Bisa Jadi Alternatif Honda Super Cub C125 yang Inden Mengular)

Dari kaki-kaki sudah kelihatan tuh, suspensi depan upside down yang biasanya terdapat di motor dengan harga jauh lebih mahal.

Terus suspensi belakang juga sudah monosok, dengan setelan preload model putar.

Lumayankan kaki-kakinya?

Spidometer SM Sport GY150
Harry/Gridoto.com
Spidometer SM Sport GY150

Terus spidometer, GY150 ini sudah pakai model paduan analog dan digital. Disisi kiri ada takometer model jarum, berikut indikator lampu sein dan bensin.

Kalo di sisi kanan ada layar digital kecil yang berisi spidometer, fuel meter, posisi gigi, odometer dan tripmeter.

(Baca Juga: MForce Indonesia Kasih Hadiah Menarik untuk Konsumenn Motor Baru SYM dan SM Sport di Jakarta Fair 2019)

Terus semua penerangan sudah pakai LED, kecuali lampu depan masih model bohlam biasa. Kerenkan?

Mesin SM Sport GY150
Harry/Gridoto.com
Mesin SM Sport GY150

SM Sport GY150 ini dibekali dengan mesin 150 cc SOHC 2 katup pendingin udara, dan masih menggunakan karburator.

Output tenaganya sendiri mencapai 11 dk di 7.000 rpm, dengan torsi puncak 12 Nm pada putaran 5.500 rpm.

Lumayan lah!

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa