Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ganti Per Sentrifugal Aftermarket Motor Matic, Apa Kelebihannya ?

Uje - Minggu, 16 Juni 2019 | 18:15 WIB
Ilustrasi per sentrifugal
Uje
Ilustrasi per sentrifugal

GridOto.com - Di area CVT terdapat berbagai macam per termasuk per sentrifugal.

Per sentrifugal di motor matic ini biasa disebut juga dengan per kopling.

Per yang berjumlah 3 buah ini memang terdapat di area kampas kopling ganda motor matic.

Per sentrifugal juga banyak produk aftermarket yang beredar di pasaran dengan beragam tingkat kekerasan.

Baca Juga: Pulang Turing Pakai Motor Matic, Segera Beri Gemuk di Area CVT Ini

"Seperti per CVT tingkat kekerasannya juga ada tiga yakni 1.000, 1.500 dan 2.000 rpm," terang Ibrahim alias Baim mekanik DIDS Matic.

Lalu secara kasat mata apakah ada perbedaan dari per sentrifugal bawaan dan aftermarket?

"Kalau yang aftermarket, bahannya lebih tebal sehingga bisa membuat tarikan lebih responsif," ulas Baim.

"Semakin tinggi angka per sentrifugal akan membuat bukaan kampas kopling lebih keras," terangnya.

(Baca Juga: Wajib Diingat! Hindari Dua Hal Ini Saat Mencuci Helm Sendiri)

"Jadi kalau mesin masih standar disarankan untuk pakai yang 1.000 rpm saja," tambahnya.

"Supaya putaran yang dibutuhkan mesin untuk membuka kampas kopling tidak terlalu berat," tambah mekanik yang mangkal di Jl. Warakas VII Gang 8, Tj Priok, Jakarta Utara.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Menghafal Singkatan-singkatan Jalan Tol di Indonesia, Cipali Kerap Salah Arti

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa