Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perhatian! Ada Sidang Hasil Pilpres, Ini Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Mahkamah Konstitusi

Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 14 Juni 2019 | 11:17 WIB
Penutupan jalan di area sekitar Mahkamah Konstitusi
GridOto/Pradana
Penutupan jalan di area sekitar Mahkamah Konstitusi

 

GridOto.com - Hari ini, Jumat, 14 Juli, pihak kepolisian akan melakukan rekayasa lalu lintas, menyusul adanya sidang perselisihan hasil pilpres 2019 di gedung Mahkamah Konstitusi.

Rekayasa ini disebabkan oleh adanya demonstrasi yang kabarnya akan dimulai setelah salat Jumat.

Rekayasa ini meliputi sekitaran gedung Mahkamah Konstitusi di Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat.

Selain gedung Mahkamah Konstitusi, rekayasa jalan juga akan berdampak pada akses jalan ke gedung-gedung lain di sekitarnya.

(Baca Juga: Mitsubishi L300 Pikap Diseruduk Bus Harapan Jaya Masuk Warung Pecel, 3 Orang Tewas)

Di antaranya, Museum Nasional, Kementrian Luar Negeri, serta kantor Mahkamah Agung.

Kasat PJR Polda Metro Jaya AKBP Slamet Widodo mengatakan, rekayasa sudah dimulai sejak pukul 05.00 WIB pagi tadi.

Tapi Widodo belum tahu kapan rekayasa lalu lintas ini akan berakhir, karena rekayasa ini bersifat situasional.

Namun, dia mengatakan bagi para sobat GridOto yang berkantor di area tersebut, dapat menggunakan Monas sebagai jalan pintas.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa