GridOto.com - Pabrikan skuter matik bertenaga listrik asal Taiwan, Gogoro, memang terbilang sukses menjual unitnya, sehingga skutiknya menjamur di Taiwan.
Sejak diluncurkan pada 2015 lalu, Gogoro telah berhasil menjual ratusan ribu unit, dan mungkin salah satu daya tarik ramainya pembeli Gogoro yakni karena bentuknya yang unik dan warna yang beragam.
Gogoro 2 Delight dan Gogoro S2 merupakan varian terakhir yang diluncurkan setahun lalu.
Tak hanya memproduksi motor, Gogoro juga menyediakan stasiun pengisian daya baterai yang diberi nama GoStation.
(Baca Juga: Arc's Vector, Diklaim jadi Motor Listrik Terbaik di Dunia. Teknologinya Canggih!)
Gogoro memang berbeda dari kendaraan listrik lain yang menggunakan baterai tanam dan baru didaur ulang 10-15 tahun kemudian, motor ini menggunakan baterai yang ketika habis dapat ditukar dengan baterai yang sudah dicas pada GoStation.
Kepraktisan inilah yang membuat motor ini begitu dilirik beberapa negara Eropa, namun Gogoro membutuhkan dua unit baterai yang ukurannya cukup besar untuk bisa beroperasi.
Bentuk ukuran 2 baterainya yang besar tampaknya cukup merepotkan dan harus dengan dua tangan untuk mengangkat satu baterainya ketika pengendara melakukan pengisian di GoStation.
Jika diperhatikan memang bentuknya mirip dengan rice cooker yang digunakan untuk memasak nasi, sementara besarnya hampir sebesar helm fullface, tapi inovasi yang dilakukan Gogoro patut kita puji karena berusaha mengurangi polusi dengan membuat trobosan yang unik.
Editor | : | Fendi |
KOMENTAR