Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenalan Sama 3 Riding Mode Moto Guzzi V85TT, Ada Mode Off-road Nih!

Harry - Minggu, 16 Juni 2019 | 12:05 WIB
Moto Guzzi V85TT punya desain unik
Piaggio Group
Moto Guzzi V85TT punya desain unik

GridOto.com - Motor gede modern saat ini sudah dilengkapi riding mode yang bisa dipilih menyesuaikan kondisi jalan.

Riding mode ini biasanya berhubungan dengan respon bukaan gas, traction control serta ABS (Anti-lock Braking System).

Seperti halnya yang terdapat di Moto Guzzi V85TT, motor yang disebut sebagai classic enduro ini punya 3 riding mode.

(Baca Juga: Ini 5 Keistimewaan Moto Guzzi V85TT, Si Classic Enduro Anti Mainstream)

Pertama ada road untuk penggunaan sehari-hari, rain untuk kondisi jalan basah atau licin dan terakhir off-road untuk melewati jalan tanah.

Tentu saja 3 riding mode tadi punya perbedaan masing-masing.

Spidometer Moto Guzzi V85TT
Harry/Gridoto.com
Spidometer Moto Guzzi V85TT

Pada mode road, respon dari mesin konstan, bukaan katup pada throttle body mengikuti gerakan tuas gas.

"Kemudian respon dari traction control dan ABS moderate, dalam artian aktif secara normal saja," kata Livi Michele, Head of R&D Piaggio Group Asia Pasific.

Lalu pada mode rain, maka respon mesin menjadi lebih lembut. Bukaan katup throttle body lebih lambat, untuk menghindari roda belakang selip.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mau Liburan Puluhan Ban Mobil Justru Pada Kempis di Monas, Dishub Bungkam

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa