GridOto.com - Selepas check out dari guest house di daerah Sleman, saya masih penasaran dengan indahnya alam Yogya.
Maka itu sebelum pulang ke Jakarta, saya dan keluarga sempat ke daerah selatan dulu untuk mencari pantai. Targetnya: Pantai Gesing.
Pantai Gesing berada di kecamatan Panggang, kabupaten Gunung Kidul.
Dari penginapan kami, jarak pantai itu sekitar 65 km yang mengacu pada navigasi GPS memakan waktu tempuh sekira 1,5 jam.
Rutenya sangat menarik, jalan berkelok dengan tanjakan dan turunan jelas sangat menantang bagi saya.
Lebar jalan pun sempit, hanya muat 2 mobil untuk 2 arah.
Ketika dekat ke pantai, vegetasi pohon jati mewarnai kanan-kiri jalan. Cukup dramatis sebenarnya karena terlihat kering dan tandus.
Dan begitu sampai di pantai, ternyata Pantai Gesing sudah menjadi kawasan yang terkelola dengan baik.
Ada petugas yang mengurus retribusi, parkir, hingga hadirnya fasilitas umum seperti toilet dan rumah makan.
Untuk masuk, setiap wisatawan dikenai biaya Rp 5.000/orang untuk kebersihan, dan Rp 5.000 untuk parkir mobil.
Di pantai, tidak banyak yang bisa dilakukan. Berenang pun dilarang karena ombaknya adalah ombak samudra yang besar. Meski tetap ada wisatawan yang nekat berendam di sekitar bibir pantai.
Yang saya lakukan, selain menikmati pemandangan, naik perahu dengan tarif Rp 20 ribu/orang.
Saya pun diajak berkeliling di laut sekitar pantai. Tidak jauh, tapi cukup untuk menyenangkan hati.
Setelah itu, kunjungan di Pantai Gesing kami tutup dengan menyantap ikan bakar di rumah makan setempat.
Pantai Gesing yang satu gugusan dengan pantai Buron adalah obyek wisata yang buka 24 jam sehari. Jadi kapan pun selalu bisa menikmati pantai di selatan Jawa ini.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR