GridOto.com - Ir. Soekarno adalah sosok yang kita semua kenal sebagai proklamator kemerdekaan Republik Indonesia dan Presiden pertama negara ini.
Walapun telah wafat, tapi pria yang lahir tepat pada 118 tahun lalu tetap terkenang jasa-jasanya.
Pria berciri selalu menggunakan peci hitam dan membawa tongkat komando ini bahkan cita-cita dan gagasannya tetap dibawa sampai sekarang karena memang dianggap masih relevan dengan era jaman now.
Dibalik semua cerita itu, sosok yang akrab dipanggil Bung Karno ini mempunyai sejumlah mobil yang pernah dimilikinya bahkan sampai saat ini masih ada yang mengkoleksinya.
Berikut daftar lima mobil yang dulunya pernah digunakan Bung Karno semasa hidupnya.
(Baca Juga: Wadow, Ongkos Sewa Foto Mobil Asli Bung Karno untuk Prewedding Minimal Seharga Yamaha NMAX Sob)
1. Lincoln Continental
Dikenal hobi dengan mobil buatan amerika, Lincoln Continental ini menjadi salah satu koleksi mobil Bung Karno yang dibuat oleh Ford.
Mobil yang pernah menjadi kendaraan dinas presiden pertama Indonesia ini awal dikenalkan pada tahun 1939 oleh Ford Motor Company sebagai mobil pribadi Edsel Ford.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR