Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Libur Lebaran 2019

Diskon Tarif Tol 15 Persen Masih Berlaku Saat Arus Balik Lebaran 2019, Catat Tanggalnya Sob!

Muhammad Ermiel Zulfikar - Selasa, 4 Juni 2019 | 21:17 WIB
Ilustrasi antrean di gerbang tol
Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha
Ilustrasi antrean di gerbang tol

GridOto.com - Setelah periode arus mudik yang telah dilalui dalam beberapa hari ini, PT Jasa Marga (Persero) memberikan informasi terkait arus balik lebaran 2019.

Desi Arryani, selaku Direktur Utama Jasa Marga mengungkapkan, pihaknya memprediksi puncak arus balik Lebaran tahun ini akan jatuh pada H+3 atau pada 9 Juni 2019.

"Dengan jumlah kendaraan mencapai 104 Ribu Kendaraan yang melewati gerbang tol Cikampek Utama menuju arah Jakarta," papar Desi dalam siaran resmi Jasa Marga, Selasa (4/6/2019).

"Untuk itu kami mengimbau masyarakat tidak fokus hanya pada satu tanggal tertentu saja," imbuhnya.

(Baca Juga: Mantap! Jasa Marga Siapkan 30 Unit Toilet Khusus Disabilitas di 14 Rest Area)

Kabar baiknya, Jasa Marga tetap memberikan diskon 15 persen untuk tarif tol pada arus balik tahun ini.

Hal tersebut dilakukan agar lalu lintas tidak menumpuk pada tanggal-tanggal tertentu.

"Untuk pemudik yang menggunakan akses jalan tol dapat menikmati diskon tarif tol sebesar 15 persen pada tanggal 10-12 Juni 2019," kata Desi lagi.

"Ini diharapkan menarik minat masyarakat sehingga distribusi lalu lintas arus mudik dapat menjadi maksimal," lanjutnya.

(Baca Juga: Mantap Nih! Kemenhub Sebut Angka Kecelakaan saat Arus Mudik 2019 Turun 88 Persen)

Tidak hanya itu, Desi juga mengimbau pengguna jalan untuk mempersiapkan perjalanan balik agar dapat lebih baik dari perjalanan mudik kemarin.

Selain manfaat bisa dirasakan sendiri oleh pengguna jalan, Desi juga menekankan bahwa kesiapan pengguna jalan juga membantu keamanan dan kenyamanan perjalanan orang lain.

"Isi BBM dan saldo uang elektronik dengan maksimal sebelum masuk ke jalan tol. Ini untuk menghindari kepadatan yang bisa terjadi di gerbang tol akibat kurang saldo dan kepadatan di rest area karena BBM habis," ujar Desi.

"Selain itu cek kondisi kendaraan, pastikan kondisinya baik, agar tidak mengalami gangguan yang dapat mengurangi kapasitas lajur," tutupnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Libur Nataru Lewat Jalan Tanjakan, Matikan AC Ngaruh ke Tenaga Mobil?

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa