Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Keren Nih! Sirkuit Motocross Standar Nasional Disajikan Kota Surabaya Dengan 3 Arena di Satu Lokasi

Dia Saputra - Rabu, 29 Mei 2019 | 08:35 WIB
Crosser saat mencoba sirkuit Kesukaran Medan Kolang di Karangpilang, Surabaya.
TribunJatim.com
Crosser saat mencoba sirkuit Kesukaran Medan Kolang di Karangpilang, Surabaya.

GridOto.com - Surabaya memiliki Sirkuit Motocross bersetandar nasional yang bernama Kesukaran Medan Kolang di Bumi Marinir Karang Pilang Surabaya.

Keistimewaan yang ada di sirkuit ini adalah adanya tiga arena di dalam satu lokasi.

Speed Enduro dengan 8 Kilometer. Enduro Game 500 meter dan Motorcross 1 kilometer dengan jumpingan standar nasional supercross.

Adanya tiga arena dalam satu sirkuit ini dipastikan bisa membuat crosser lebih tertantang untuk menjajal arena ini.

(Baca Juga: Keren! Bocah 9 Tahun 'Terbang' Pakai Motor Trail saat Balap Motorcross)

Puluhan crosser yang masih berusia anak-anak pun juga turut menggaruk tanah sirkuit kolang menggunakan motor trail CC kecil hingga besar.

Masyarakat sekitar tampak antusias menyaksikan para crosser unjuk gigi setiap hari Sabtu-Minggu.

Seperti acara Night Trip Ramadan Beramal di area sirkuit Karang Pilang Minggu (26/05/2019) ratusan crosser dari penjuru Jawa Timur turut meramaikan jalur malam dan berbagi kepada anak yatim piatu dalam acara tersebut.

“Dibuatkanya arena sirkuit karena banyak anggota dan masyarakat yang memiliki potensi di bidang olahraga motorcross,” ujar Kolonel Marinir Citro Subono, Komandan Resimen Bantuan Tempur (Danmen Banpur) 2 Marinir, Surabaya.

“Dengan sirkuit yang berstandar nasional ini diharapkan muncul atlet-atlet Cros baru di Jawa Timur khususnya Surabaya disamping itu juga meningkatkan mutu dan kualitas para crosser yang ada di Jawa Timur maupun para anggota marinir yang hobi ngetrail,” lanjutnya.

Editor : Hendra
Sumber : Tribunjatim.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jelang Akhir Tahun, Motor Honda Tipe Ini Kena Diskon Jutaan Rupiah

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa