Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gampang! Cara Pasang Saklar Electric Starter Yamaha Xabre di V-Ixion

Isal - Senin, 27 Mei 2019 | 16:15 WIB
Pasang saklar electric starter Yamaha Xabre di Yamaha V-Ixion
Isal/GridOto.com
Pasang saklar electric starter Yamaha Xabre di Yamaha V-Ixion

GridOto.com - Ternyata saklar electric starter Yamaha Xabre mudah dipasangkan ke beberapa motor sport Yamaha seperti V-Ixion.

Saklar electric starter Yamaha Xabre ini jadi favorit dipasangkan di Yamaha V-Ixion.

Sebab, pemasangannya mudah tanpa harus potong-potong kabel.

"Baik di dalam kabel electric starter Yamaha Xabare atau kabel bodi Yamaha V-Ixion punya warna yang sama," buka Maman Sugiman, mekani sekaligus owner Bengkel Boim Motor kepada GridOto.com.

(Baca Juga: Gampang! Begini Cara Simpel Periksa Ketebalan Kampas Rem di Motor)

"Isinya ada kabel biru, coklat, merah hitam dan merah putih, tinggal cocokan saja ke soketnya masing-masing," tambahnya.

Untuk memasangnya, harus ada posisi kabel di soket kabel bodi Yamaha V-Ixion yang diubah.

"Supaya tersambung dengan soket tombol electric starter Yamaha Xabre, ada satu kabel yang posisinya diubah," ujar pria yang akrab disapa Boim ini.

"Kabel yang tadinya terpisah sendiri, dipindahkan posisinya ke tengah, bersebelahan dengan soket kabel lainnya," tambahnya.

(Baca Juga: Cek Kelistrikan Motor Jika Berniat Lakukan Perjalanan Jauh di Libur Lebaran)

Untuk lebih jelasnya bisa lihat gambar di bawah ini.

Perbedaan soket kabel tombol electric starter Yamaha Xabre dengan Yamaha V-Ixion
Hansferite
Perbedaan soket kabel tombol electric starter Yamaha Xabre dengan Yamaha V-Ixion

Jadi, di socket NVL posisi konektor yang ada di posisi pojok kiri atas pada gambar dipindahkan ke bagian bawahnya yang kosong.

Dengan begitu posisinya jad sejajar dengan socket milik Yamaha Xabre.

Setelah kabel, selesai, langkah selanjutnya ada rumah kabel gas.

(Baca Juga: Sebelum Putus di Jalan, Begini Cara Periksa Kondisi V-Belt Motor Matic)

"Kalau Yamaha Xabre antara electric starternya dengan rumah kabel gasnya terpisah," ujar Boim.

"Kalau dipasang di V-ixion bisa pakai Yamaha Mio (yang kabel gasnya satu) atau Yamaha Jupiter MX atau kabel gas spontan sekalian," tambahnya.

mudah bukan?

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Untuk Liburan Tahun Baru, Harga Mobil Bekas Daihatsu Sigra Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa