GridOto.com - Motor dengan tampang keren ini merupakan Honda FT500 Ascot keluaran tahun 1982.
Motor ini digarap oleh MotoRelic Custom Cycles dengan konsep street tracker era 80an.
Dalam proses ubahannya, MotoRelic melepas semua baju Ascot ini hingga menyisakan rangkanya saja.
Kemudian bagian subframe dirombak dan disambung dengan besi U seperti kebanyakan motor kustom.
(Baca Juga: Honda Africa Twin Scrambler, Tampangnya Jauh Lebih Garang Dari Aslinya)
Setelah itu, di atasanya terpasang buntut yang agak berbeda dari biasanya.
Kalau biasa buntut tracker itu tinggi, kalau di Honda Ascot ini dibuat gepeng.
Buntuk ini juga dibuat menyatu dengan jok single seat dan number plate samping khas motor flat tracker.
Lalu untuk tangkinya diganti dengan milik Suzuki TS250 yang punya desain lebih pas dengan konsep street tracker.
Pada bagian depan, ada number plate kotak yang diberi dua lampu LED bulat.
(Baca Juga: Ubahan Fokus di Kaki, Honda Sonic 150R Ini Jadi Kelewat Ganteng)
Sementara setang sudah pasti menggunakan model yang lebar, namun dibuat simpel tanpa banyak saklar.
Geser ke bagian kaki-kaki, suspensi depan tetap pakai bawaan Ascot namun yang belakang diganti dengan suspensi adjustable dengan subtank.
Rodanya pun masih menggunakan pelek bawaan asli, tapi sudah dibalut dengan ban Shinko 705.
(Baca Juga: Berkonsep Helm Shoei X14, Honda CBR1000RR Jadi Kelihatan Sangar)
Sebagai finishing, warna kebesaran Honda Factory Racing (HRC) yaitu putih, merah dan biru membalut bodinya.
Untuk peleknya diberi kelir merah agar semakin terlihat elegan dan mewah tentunya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | silodrome.com |
KOMENTAR