GridOto.com - Mortugua Fighter merupakan builder asal Portugal yang spesialisasinya membangun motor bergaya street Fighter.
Salah satu contohnya yang paling sangar adalah Mortugua Fighter 8 berbasis Suzuki GSX-R1100.
Menurut Carlos Manuel Almeida Rodrigues sang builder, motor ini terinspirasi dari garapan Lazareth asal Prancis.
Selain itu ia juga menambahkan nuansa musik heavy metal untuk setiap detail motornya ini.
(Baca Juga: Cakep Banget, Begini Tampang Suzuki GSX250 Lawas Kalau Jadi Cafe Racer)
Sehingga tampangnya pun enggak wajar alias radikal dengan nuansa futuristik yang kuat.
Agar tampilannya bisa sesangar ini, Carlos membuat rangka kustom dengan bahan pipa baja.
Tapi yang paling menarik sudah pasti bagian kaki-kakinya yang desainnya super keren.
Soalnya kaki depan dan belakangnya ditopang dengan swingarm bermodel monoarm.
kaki depan dibuat monoshock sememtara yang belakang dibuat dualshock tapi terpasang di sisi kiri semua.
(Baca Juga: Kelihatan Sangar Banget, Padahal Suzuki GSX-R150 Ini Minim Ubahan)
Lalu agar kemudinya jadi enteng, Carlos menambahkan tie rods pada kaki depannya.
Karena kaki-kakinya bermodel monoarm, ketika dilihat dari sisi kanan motor ini terlihat resik dan mengekspos pelek OZ Racing yang dipakainya.
Dari sisi bodiwork, semua bodi barunya ini dibuat serba tajam dan runcing sehingga terlihat futuristik.
(Baca Juga: Modifikasi Lintas Genre, Suzuki GSX-R1000 Berubah Jadi Dirt Bike)
Kesan agresif juga terpancar dari buntutnya yang nungging, sementara bodi di bagian depan dibuat nunduk.
Dan motor ini digarap Carlos selama 18 bulan alias satu setengah tahun.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Ultimatemotorcycling.com |
KOMENTAR