GridOto.com - Sebagai satuan yang bertugas memberi pengamanan serta menjaga ketertiban di masyarakat, Brimob sering mengandalkan kendaraan lapis baja sebagai sarana pendukung tugas mereka.
salah satu kendaraan lapis baja yang sering digunakan Brimob yakni Barracuda 4x4.
Meski bukan berstatus sebagai kendaraan militer, namun Barracuda 4x4 memiliki kemampuan untuk menghadapi pertempuran.
Melansir dari indomiliter.com, salah satu kemampuan mobil buatan Doosan Infracore Korea Selatan ini adalah menahan pecahan granat.
(Baca Juga: Amankan Aksi Massa di Jakarta, Brimob Pakai Motor Trail Langka)
Selain itu Barracuda 4x4 juga mampu meredam terjangan peluru kaliber 7,62 mm.
Hal tersebut dimungkinkan lantaran bodi Barracuda 4x4 ini dilapisi oleh pelat baja setebal 8 mm.
Tak hanya bodi, kaca setebal 4 mm dengan pelat baja tambahan juga telah disiapkan guna menahan laju peluru.
Urusan mesin, Barracuda 4x4 dibekali mesin berkapasitas 3.730 cc empat silinder yang bisa memuntahkan power hingga 218 dk.
(Baca Juga: Sempat Ditutup, Begini Situasi Jalan Terkini di Depan Mako Brimob Kelapa Dua)
Didukung dengan adanya winch, Barracuda 4x4 ini mestinya juga suadh siap untuk melibas medan off road.
Spesifikasi teknis tersebut belum termasuk dengan spek standar sebagai kendaraan pengendali massa ya.
Sebagai kendaraan pengendali massa, Barracuda 4x4 dibekali dudukan untuk penempatan senjata yang berada di atap kendaraan, serta firing port atau lubang tembak yang sesuai untuk laras panjang.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Indomiliter.com |
KOMENTAR