Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Ambulans Khusus Bayi di Surabaya, Apa Bedanya dengan Ambulans Biasa?

Ditta Aditya Pratama - Kamis, 16 Mei 2019 | 19:12 WIB
Ambulans khusus bayi di Surabaya
Surya.co.id
Ambulans khusus bayi di Surabaya

GridOto.com - Hadirnya ambulans khusus bayi di Surabaya sesuai dengan komitmen Pemerintah Kota Surabaya yang ingin menurunkan angka kematian bayi.

Ambulans khusus bayi ini punya nama keren Neonatal Emergency Transport Service Surabaya (NETSS).

Fasilitas ambulans yang beroperasi sejak 2017 ini sangat lengkap. Di dalamnya terdapat inkubator untuk bayi, selang oksigen, lampu sorot, lemari obat dan peralatan medis.

Ambulans ini juga didesain khusus meredam guncangan pada bayi selama di perjalanan. Sebab, untuk menangani kondisi darurat pada bayi, faktor eksternal seperti guncangan dan suhu lingkungan sangat berpengaruh.

(Baca Juga : Mau Suzuki New Carry Jadi Ambulans, Angkot, atau Moko, Kemana Membelinya?)

Keberadaan ambulans NETSS terbukti mampu menurunkan angka kematian bayi di Surabaya. Pada 2017, angka kematian bayi menacpai 5,11 permil. Sedangkan pada 2018, angkanya turun menjadi 5,04 permil.

“Artinya, bantuan ambulans ini sudah berhasil menurunkan angka kematian bayi dari tahun ke tahun. Sampai saat ini penurunannya mencapai 0,7 permil,” kata Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Dinas Kesehatan Kota Surabaya Yohana Sussie E.

Dikatakan Yohana, mayoritas penyebab kematian pada bayi adalah berat badan lahir rendah (BBLR) dan asfiksi atau gangguan pernafasan usai lahir.

Dia menambahkan, selama dioperasikan, ambulans ini sudah menangani 43 pasien bayi pada 2017.

Ambulans NEETS ini punya fitur yang berbeda dengan ambulans biasa
Surya.co.id
Ambulans NEETS ini punya fitur yang berbeda dengan ambulans biasa

Sedangkan pada 2018, sudah menangani 30 pasien bayi. Untuk tahun 2019, hingga Mei, ambulans tersebut sudah menangani 7 pasien bayi.

“Kami bersyukur karena semua yang kami tangani semuanya selamat,” terangnya.

Wakil Direktur Pelayanan Medik dan Keperawatan RSUD Dr. M. Soewandhie, Rinche Pangalila mengatakan, saat ini ambulans NETSS selalu stand by di RSUD Dr. M. Soewandhie.

Dia memerinci peralatan apa saja yang ada di ambulans NETSS, diantaranya inkubator, ventilator, alat pacu jantung, serta peralatan dan obat untuk resusitasi bayi baru lahir, termasuk jackson rees dan T piece resusiator.

Selain itu, ambulans ini juga dilengkapi dengan tenaga medis yang handal dan terlatih, untuk menangani kedaruratan pada bayi. Satu tim, terdiri dari supir, dokter dan perawat.

Terkait teknis pelayanan, Rinche menjelaskan, ketika terjadi proses kelahiran dan bayi membutuhkan tindakan lanjutan, maka bidan atau dokter yang menangani dapat menghubungi RSUD Dr. M. Soewandhie.

(Baca Juga : Woow...Beli 1 New Carry Ambulans Bisa Dapat 1 Wuling Almaz Plus 2 Aerox)

Setelah itu, tim akan meminta dokter yang melapor tersebut untuk meresusitasi dan menstabilkan kondisi bayi, sebelum dijemput oleh ambulans NETSS.

“Tim NETSS juga akan memastikan dulu pasien bayi itu akan dipindahkan atau dirujuk ke rumah sakit mana? Jika itu sudah selesai semuanya, maka bayi itu akan dijemput dan diantarkan ke rumah sakit rujukan tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun alias gratis, karena ini semuanya ditanggung APBD Kota Surabaya,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Staf Medis Fungsional Anak di RS Soewandhie, Radix Hardiyanto sangat mengapresiasi fasilitas ambulans ini. Sebab, dengan adanya ambulans ini, bayi yang mengalami kedaruratan bisa terbantu.

Ia pun berkali-kali membuktikan fungsi dan kegunaan dari mobil ambulans itu.

“Ambulans itu luar biasa karena ada inkubator transport, jadi mampu menjaga suhu tubuh bayi tetap stabil. Itu juga ada ventilator transport yang dapat memberikan tindakan bantuan nafas selama perjalanan. Dan itu tidak dimiliki oleh rumah sakit lain,” pungkas pria yang juga dokter spesialis anak ini.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Ambulans NETSS, Garda Terdepan Penanganan Kedaruratan pada Bayi

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : Surya.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa