Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jalur Pantura Pekalongan Makin Padat Jelang Libur Lebaran, Diprediksi 50 Ribu Truk Lewat Tiap Harinya

Ditta Aditya Pratama - Senin, 13 Mei 2019 | 21:13 WIB
Aktivitas di Jalur Pantura Kota Pekalongan terlihat semakin padat
Budi Susanto / Tribun Jateng
Aktivitas di Jalur Pantura Kota Pekalongan terlihat semakin padat

GridOto.com - Jelang musim libur lebaran, jalur pantura dijamin akan semakin ramai.

Contohnya bisa dilihat di Kota Pekalongan yang terpantau jelas ada peningkatan aktivitas di jalur pantura.

Pantauan dari Area Traffic Control System (ATCS) Kota Pekalongan arus kendaraan pada Senin (13/5/2019) mulai menunjukkan peningkatan dibanding awal Bulan Ramadan.

Adapun dalam pantauan di sejumlah persimpangan yang ada di Kota Pekalongan, kendaraan berat seperti truk mendominasi Jalur Pantura.

Fauzan Saifuddin Petugas di ATCS Kota Pekalongon saat dikonfirmasi oleh Tribunjateng.com yang dikutip oleh GridOto, menjelaskan, kendaraan barang mulai memadati Jalur Pantura Kota Pekalongan.

(Baca Juga : BERITA POPULER: Mobil Idaman Buat Libur Lebaran Bukan Avanza hingga Motor Bebek Bermesin CBR)

"Hari ini truk mulai memadati Jalur Pantura dibandingkan awal Bulan Ramadan, kendaraan berat terpantau memadati Jalur Pantura dari pagi," jelasnya.

Ia menuturkan, Jalur Pantura dipadati oleh truk dari pukul 08.00 WIB hingga 09.00 WIB, dan 16.00 WIB sampai 18.00 WIB.

"Kemungkinan malam nanti sekitar pukul 20.00 WIB dan 21.00 WIB Pantura Kota Pekalongan kembali dipadati kendaraan berat," ujarnya.

Rute terpadat dijelaskan Fauzan terjadi di simpang Grogol, dan Ponolawen Kota Pekalongan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa