Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Mudik lebaran, Menempatkan Barang Bawaan di Bagasi Mobil Sedan

Radityo Herdianto - Kamis, 16 Mei 2019 | 11:00 WIB
Bagasi New Camry 2019 sedikit lebih besar karena wheelbase nya yang sedikit melar
RR Aveline
Bagasi New Camry 2019 sedikit lebih besar karena wheelbase nya yang sedikit melar

GridOto.com-Sejak kehadiran Tol Trans Jawa, mudik menggunakan mobil sedan bukan lagi menjadi perkara sulit.

Jika Anda hendak melakukan perjalanan mudik menggunakan mobil sedan, jangan lupa perhatikan penempatan barang di bagasi.

Penataan barang bawaan untuk keperluan mudik lebih mudah dan maksimal karena ruang bagasi mobil sedan terpisah dengan kabinnya.

Barang bawaan yang berat dan besar bisa diletakkan paling bawah.

Untuk barang yang sering diakses bisa diletakkan di atasnya atau dibawa ke dalam kabin bila barang tersebut harus selalu standby.

Dek Belakang Toyota Camry
Radityo Herdianto
Dek Belakang Toyota Camry

(Baca Juga : Fitur Baru di Pintu Bagasi Nissan Serena C27, Begini Cara Pakainya)

Jangan meletakkan barang pada dek belakang kursi penumpang karena akan menghalangi visibilitas pengemudi ke belakang.

Anda bisa letakkan di kolong jok atau di ruang kompartemen penyimpanan di pintu.

Untuk barang bawaan yang diletakkan bagasi, jangan sampai menghalangi mekanisme pintu bagasi.

Hal ini mencegah kerusakan pintu bagasi serta pintu bagasi terbuka sewaktu-waktu ketika sedang di perjalanan.

Pastikan pintu bagasi dapat tertutup sempurna ketika seluruh barang sudah diletakkan di bagasi.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa