Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Menghadapi MotoGP Spanyol, Andrea Dovizioso Siap Ancam Marc Marquez

Muhammad Rizqi Pradana - Minggu, 5 Mei 2019 | 16:04 WIB
Andrea Dovizioso, Mission Winnow Ducati, GP Spanyol (MotoGP.com)
MotoGP.com
Andrea Dovizioso, Mission Winnow Ducati, GP Spanyol (MotoGP.com)

GridOto.com - Pada saat kualifikasi bersejarah kemarin, Andrea Dovizioso hanya bisa mencapai posisi start ke-empat.

Pembalap Mission Winnow Ducati tersebut akan memulai balapan di belakang rival kejuarannya, Marc Marquez.

Namun mengingat Ducati memang kurang menyukai karakteristik sirkuit Jerez, Dovi enggan panik soal kesempatannya menjuarai balapan nanti.

Dilansir dari Crash.net, The Professor mengatakan bahwa performanya di atas Desmosedici GP 19 sudah bagus.

(Baca Juga : Andrea Dovizioso: Motor Ducati Lebih Baik dari Sebelumnya, Tetapi..)

"Kami berada di papan atas soal kecepatan, tapi rombongan setelah kami hanya terpaut dua atau tiga sepersepuluh detik. Jadi jaraknya sangat kecil," tuturnya.

Ia menambahkan, "Daya cengkram ban kami bagus, kami bisa menjaga kecepatan yang tinggi di tikungan-tikungan cepat. Soal pengereman, di tikungan-tikungan lambat, kami juga sangat kompetitif, jadi performa kami sangat bagus."

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : Crash.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Soal Insentif PPnBM 3 Persen Mobil Hybrid, Nissan Bilang Begini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa