GridOto.com - Valentino Rossi mengucapkan selamat kepada Fabio Quartararo atas raihan posisi pole pertama di MotoGP Spanyol di sirkuit Jerez.
Dilansir dari Crash, The Doctor berkata ia lebih cepat dan lebih baik di Jerez.
"Ia lebih cepat dari saya, ia mengendarai dengan cara yang lebih baik di Jerez," katanya.
Quartararo telah menjadi pembalap termuda di MotoGP setelah berhasil pole di GP Spanyol.
(Baca Juga : Kualifikasi MotoGP Spanyol: Tim Satelit Yamaha Start 1-2, Valentino Rossi Malah Start ke-13)
Dengan pembalap Petronas Yamaha mengambil dua posisi teratas dan mengungguli kualifikasi.
Karena ditambah dengan Franco Morbidelli pada yang berhasil mendapatkan pole kedua.
Sementara Rossi hanya mendapatkan posisi ke-13.
Rossi mengatakan hasil keseluruhan kemarin adalah kejutan, tapi tidak baginya.
(Baca Juga : FP4 MotoGP Spanyol: Marc Marquez Tercepat, Tugas Valentino Rossi Makin Berat)
"Saya terkejut seperti semua orang bahwa ia adalah satu dan dua, tetapi tidak terkejut dengan tingkat Franco yang saya kenal dengan baik, dan juga Quartararo karena dari tes musim dingin mereka cepat dan mereka menikmatinya," ungkap Rossi.
“Di sini, di Jerez, mereka kuat dalam semua latihan dan hari ini mereka mengambil kesempatan karena mereka adalah yang pertama dan kedua jadi selamat untuk mereka," tutur Rossi.
Rossi mengakui bahawa baginya sirkuit Jerez memang sulit, tapi Rossi tetap optimis.
"Bagi saya Jerez memang sulit, tetapi penting untuk bekerja malam ini karena saya tidak terlalu kuat di beberapa bidang, tetapi jika kami bekerja dengan baik dan sedikit meningkatkan kecepatan saya tidak terlalu buruk dan saya tidak begitu jauh dari mereka,” tegasnya.
KOMENTAR