Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

FP3 MotoGP Spanyol: Sempat Catat Rekor, Valentino Rossi Malah Disuruh Kerja Keras

Rezki Alif Pambudi - Sabtu, 4 Mei 2019 | 16:01 WIB
Valentino Rossi gagal masuk ke Q2 MotoGP Spanyol
Crash.net
Valentino Rossi gagal masuk ke Q2 MotoGP Spanyol

GridOto.com - Sesi FP3 MotoGP Spanyol sempat terhenti karena red flag usai crash Cal Crutchlow di tikungan ke-10.

Cal Crutchlow crash di FP3 MotoGP Spanyol 2019
MotoGP
Cal Crutchlow crash di FP3 MotoGP Spanyol 2019

Setelah sesi kembali dilanjut, pertarungan seru berebut posisi terdepan antar pembalap semakin seru, terutama di 5 menit terakhir.

Valentino Rossi sempat jadi yang tercepat saat masih 3 menit terakhir.

Bahkan Rossi bisa mengalahkan rekor waktu sirkuit Jerez.

(Baca Juga : Fakta Miris di Balik Penamaan Tikungan Dani Pedrosa di Sirkuit Jerez)

Sayangnya, pembalap lain banyak yang lebih cepat dibanding Rossi.

Satu persatu pembalap mengalahkan waktu Rossi dan membuat Rossi terlempar dari 10 besar.

Rossi tidak bisa lakukan apa-apa lagi dan harus puas meraih P11 di waktu total kombinasi FP1-FP3.

Itu artinya, Rossi harus melewati kualifikasi 1 dulu.

Pembalap tercepat di sesi ini adalah Danilo Petrucci dengan 1 menit 36,957 detik.

(Baca Juga : Ditanya Kenapa Melempem di FP2, Vinales Salahkan Hal Ini)

Diikuti Marc Marquez di posisi kedua dengan selisih tipis, 0,061 detik.

Sementara yang mengejutkan adalah Fabio Quartararo, rookie Petronas Yamaha di posisi ke-3.

Berikut hasilnya

Hasil FP3 MotoGP Spanyol 2019
Twitter/denkmit

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : MotoGP

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

NETA Dekati Anak Jakut, Buka Dealer Baru Layani Penjualan Mobil Baru Sampai Suku Cadang

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa