Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Digital Marketplace Merambah Bisnis Otomotif, Ini Tanggapan Mitsubishi

Hendra - Kamis, 2 Mei 2019 | 09:29 WIB
Konsumen butuh hadir di dealer saat membeli kendaraannya
Hendra
Konsumen butuh hadir di dealer saat membeli kendaraannya

GridOto.com- Berkembangnya teknologi komunikasi khususnya internet membuat para perusahaan atau perorangan berlomba-lomba untuk memasarkan produknya secara online.  

Termasuk di dalamnya bisnis di bidang otomotif. 

Banyak tawaran pada marketplace yang memberikan kemudahan konsumen untuk mendapatkan produk otomotif.

Bukan hanya komponen atau aksesoris saja, tetapi juga produk mobil baru dan bekas. 

Baca Juga : Beta Kendari, Dealer Mitsubishi Perkuat Sales Indonesia Timur)

Dalam peresmian dealer baru Mitsubishi Beta Kendari, di Sulawei Tenggara (30/4), prilaku konsumen menjadi perhatian petinggi Mitsubishi. 

Dengan adanya, perkembangan teknologi ini akankah proses penjualan tradisional (offline) akan beralih kepada penjualan modern (online).

"Kami menyakini teknologi informasi dan komunikasi merupakan keniscayaan. Mitsubishi akan mengikuti perkembangan dengan ikut di dunia digital ini," ungkap Imam Choeru Cahya, Executive General Manager Sales & Marketing, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia

Saat ditanyakan apakah lokasi penjualan tradisional seperti dealer akan tergerus dengan adanya peralihan ini.

Imam menjawab tidak yakin.

"Kami mempelajari karakter konsumen di Indonesia. Saat ini mereka masih memerlukan kehadiran di dealer untuk melihat langsung produk yang diminati," jelas Imam.  

Lebih lanjut Imam mengatakan digitalisasi sangat membantu dalam proses penjualan. 

"Sebelum memutuskan membeli, konsumen akan mencari berbagai informasi mengenai produk yang diingini," jelas Imam.

Konsumen, kata Imam, akan mencari pembanding dengan produk lain.

"Mereka akan melihat apa kelebihan dan kekurangan. Review produk, fitur yang diusung. Semuanya bisa dilihat melalui sarana teknologi informasi seperti youtube dan media sosial," kata Imam. 

Namun, menurutnya, saat memutuskan untuk membeli produk tersebut konsumen akan datang ke dealer.

"Jadi konsep kami akan memadukan antara teknologi digital dan penjualan secara langsung di dealer," tutupnya. 

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Sudah Dikenalkan, Honda New Scoopy Baru Dilaunching di Pulau Bali Bulan Depan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa