GridOto.com - PT Astra Honda Motor (AHM) membuka kesempatan bagi konsumen Honda untuk bergabung dengan program mudik bareng.
Program yang dinamai Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) 2019 ini akan dimulai pendaftarannya mulai Senin (29/4/2019) besok.
Pendaftaran bisa dilakukan di delapan lokasi diler yang tersebar di Jakarta, Tangerang, Depok dan Bekasi.
Untuk program mudik ini, AHM menyiapkan sebanyak 63 bus eksekutif untuk mengantarkan para pemudik dengan rute Jakarta-Yogyakarta, Jakarta-Semarang, dan Jakarta-Solo.
(Baca Juga : Sebagian Tol Cisumdawu Bisa Dipakai Saat Mudik, Bisa Urai Kemacetan di Cadas Pangeran)
Sementara itu, motor para peserta mudik juga siap diangkut menggunakan 29 truk menuju tiga kota tujuan tersebut.
Pemberangkatan truk yang membawa motor peserta mudik akan dilakukan terlebih dahulu, yakni pada Rabu 29 Mei 2019 pukul 13.00 WIB, start dari pelataran parkir PT Bhanda Ghara Reksa (BGR), Jl Boulevard BGR Perintis Kemerdekaan, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Sementara itu, pemberangkatan penumpang dengan bus dilakukan pada Jumat, 30 Mei 2019, mulai pukul 07.00 WIB dari PT Astra Honda Motor, Jl Laksda Yos Sudarso, Sunter I, Jakarta Utara.
Untuk arus balik, ada 18 bus dan 8 truk yang disiapkan, dan akan didistribusikan dari dua titik keberangkatan, yakni Astra Motor Semarang, Jl Gajah Mada No. 88 Semarang dan Astra Motor Yogyakarta, Jl Magelang KM. 7,2 Yogyakarta.
(Baca Juga : Selain Angkut Pemudik, Dishub Jatim Juga Bakal Angkut Motor Pemudik dengan Gratis)
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | TribunJogja.com |
KOMENTAR