Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Camry Ini Sukses Ubah Tampang Jadi Camry Gracia Versi JDM

Iman - Selasa, 23 April 2019 | 11:44 WIB
Sukses jadi Camry Gracia JDM nih!
Kyn
Sukses jadi Camry Gracia JDM nih!

GridOto.com - Lihat Toyota Camry milik Indra Tauhid Cahyandaru ini seperti melihat Camry versi JDM, yaitu Camry Gracia

"Memang saya ubah tampangnya jadi Camry Gracia...hehehe," kekeh Indra. Enggak cuma tampang luar saja, interiornya juga lho!

Jadi kelihatan lebih mewah ya!
Kyn
Jadi kelihatan lebih mewah ya!

Ubahan yang dilakukan Indra ini termasuk lengkap. Bodypart OEM Camry Gracia sudah terpasang rapi di eksterior dan juga di interior.

"Enaknya bodypart Camry Gracia ini gak terlalu banyak 'saingan', gak kaya Corolla atau Starlet...hahaha," gelaknya. Bener juga!

Aero kit dan bumper Camry Gracia yang ada foglampnya
Kyn
Aero kit dan bumper Camry Gracia yang ada foglampnya

Dimulai dari tampak depan, bumper depan berikut foglamp dan aero kit OEM Camry Gracia bikin pangling tampilannya. Aerokit ini juga meliputi sideskirt dan rear add-on.

Rear spoiler OEM Camry USDM
Kyn
Rear spoiler OEM Camry USDM

Lalu di bagasi juga sudah terpasang rear spoiler versi Camry USDM yang lebih keren dan langka disini. Emblemnya aja sudah jadi Camry Gracia tuh!

(Baca Juga : Camry Spek Tertinggi Ini Sukses Dimodifikasi, Ini Rahasianya!)

Sunroof menggenapi tampilan Camry Gracia
Kyn
Sunroof menggenapi tampilan Camry Gracia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Boleh Dilihat Siapa Saja, Situs Ini Bisa Intip Kondisi Jalan Tol Real Time 24 Jam

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa