GridOto.com - PT SAIC General Motors Wuling (Wuling Motors) secara resmi memperkenalkan dua varian terbarunya yakni Cortez CT dan Confero ACT di Tanah Air.
Yin Yi, selaku Brand and Marketing Director Wuling Motors mengungkapkan, hadirnya dua varian terbarunya ini sesuai dengan konsumen yang berjiwa muda.
Selain itu, dua produk ini ditujukan untuk keluarga Indonesia yang menginginkan gaya berkendara yang beda, karena keduanya ini memiliki banyak keunggulan serta fitur terkini.
(Baca Juga : Lagi-lagi Wuling Bikin Curiga, Disinyalir Akan Memperkenalkan Mobil Keluarga Ditempel Turbo)
"Pada kesempatan ini, saya berkesempatan untuk memperkenalkan varian terbaru dari lini produk MPV kami. Sejak hadir pada Agustus 2017 dan Februari 2018 lalu, dua MPV ini yang membantu Wuling Motors mencapai top 10 brand otomotif di Indonesia," ujar Yin Yi saat berada di kawasan Sentul, Jawa Barat, Senin (22/4/2019).
"Wuling Motors juga telah meraih beberapa penghargaan selama menjadi bagian di Industri otomotif Indonesia. Secara total di 2019 ini kami sudah memperkenalkan satu produk baru serta dua varian baru," imbuhnya.
Berbeda dari varian sebelumnya, keduanya ada beberapa ubahan baik dari sisi interior, fitur, maupun dapur pacunya.
Untuk Confero ACT masih menggunakan mesin yang sama yakni 1.500 cc, namun Wuling Motors coba menyematkan transmisi terbaru yang dinamakan e-clutch.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR