GridOto.com - Setidaknya ada tiga penyebab suara intercom helm bluetooth bersuara enggak jelas saat dipakai turing.
Apakah saja yang bikin intercom helm bluetooth bersuara tidak jelas itu?
"Pertama bisa jadi daerah yang dilewati banyak frekuensi lainnya seperti radio dan HT. Itu bikin suara intercom helm tidak jernih," buka Jayatriyadi Direktur CV Anugerah Cipta Karya, Distributor intercom FreedConn di Indonesia kepada GridOto.com.
Daerah yang lapang ternyata enggak menjamin kejernihan suara.
(Baca Juga : Jangan Bingung, Ini Tahapan Mengganti Sokbreker Belakang Honda PCX 150)
"Ya bisa saja di daerah yang lapang tadi terdapat banyak persilangan frekuensi," tambahnya di jalan raya Swatantra No.71, Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat.
Kemudian kontur daerah juga menentukan kualitas intercom.
"Misalnya sedang di daerah perbukitan atau pegunungan, bahkan di kota-kota besar juga bisa, misalnya terhalang oleh gedung," ujar pria yang akrab disapa Jaya ini.
"Enggak cuma gedung, pohon-pohon juga bisa mempengaruhi sinyal intercom bluetooth itu sendiri," pungkasnya.
(Baca Juga : Begini Rasanya Saat Pasang Sok Belakang Yamaha XMAX di Honda PCX 150)
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR