Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mimpi Buruk Tim Repsol Honda: Marquez Terhempas, Motor Lorenzo Mati

Adi Wira Bhre Anggono - Senin, 15 April 2019 | 11:06 WIB
Jorge Lorenzo mengalami masalah pada motornya di MotoGP Amerika 2019.
Twitter MotoGP
Jorge Lorenzo mengalami masalah pada motornya di MotoGP Amerika 2019.

GridOto.com - MotoGP Amerika musim ini mungkin menjadi salah satu mimpi buruk bagi Tim Repsol Honda.

Marc marquez yang dijagokan untuk memperpanjang rekor kemenangan di Circuit of The Americas (COTA), malah tidak mencapai garis finis.

Saat balapan sedang seru-serunya, Marquez harus terjerembab di tikungan ke-12. Apa yang terjadi?

Marquez tampak mengerem secara keras saat melahap tikungan, dan itu menyebabkan ban motor kehilangan traksi.

(Baca Juga : Jump Start di MotoGP Amerika, Kok Maverick Vinales Dapat 2 Kali Penalti?)

Marc Marquez pun terhempas bersama motornya hingga keluar dari jalur sirkuit.

Walau sempat melanjutkan balapan, namun posisinya sudah jauh tertinggal dan akhirnya ia memilih untuk keluar dari balapan.

Namun nasib apes bukan saja dialami Marquez, Jorge Lorenzo sebagai pembalap baru Repsol Honda juga ternyata harus menelan pil pahit

Mulanya, sejak start dari posisi ke-11, Lorenzo nampak memberikan perlawanan.

HALAMAN SELANJUTNYA>>>

Editor : Hendra
Sumber : Motorplus-online.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa