GridOto.com - Bayangkan saja kalau kamu sudah kesal karena motor bermasalah, dilayani bengkel tapi asal-asalan pasti rasanya bakal dongkol tuh.
Makanya, demi meningkatkan kualitas pelayanan terhadap konsumen motor Honda di Jawa Tengah, Astra Motor Jateng menggelar Kontes Layanan Honda Regional (KLHR) 2019.
“Melalui kontes layanan ini, kami berupaya terus meningkatkan kualitas pelayanan bagi konsumen seiring dengan meningkatnya ekspektasi masyarakat," ungkap Ronaldo Widjaja Region Head Astra Motor Jateng.
Menurutnya, Kontes Layanan Honda ini merupakan wujud keseriusan Astra Motor Jateng dalam memastikan seluruh jaringan Honda di Jawa Tengah mengedepankan kepuasan konsumen.
(Baca Juga : Buktikan Cewek Bisa Safety Riding, Astra Motor Jateng Seleksi Srikandi Penakluk Jalanan)
Pengujian yang dilakukan pada kategori Deliveryman berupa penilaian tes tertulis, role play serah terima barang kepada konsumen, ikat-mengikat motor, dan wawancara.
Sedangkan pada kategori Front Line People (FLP) adalah penilaian tes tertulis, role play layanan konsumen, Forum Group Discussion (FGD) dan wawancara.
Enggak cuma anak buah saja, di kontes ini juga ada kategori Pimpinan Dealer yang diuji pogram pengembangan layanan konsumen yang berkualitas dan dengan wawancara.
"Selain itu, KLHR 2019 ini juga untuk mempersiapkan wakil Jawa Tengah membawa nama Astra Motor Jateng di Kontes Layanan Honda Nasional 2019,” tambah Ronaldo.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Astra Motor Jateng |
KOMENTAR