GridOto.com - Tabrakan yang melibatkan Toyota Fortuner dan Suzuki APV berlangsung cukup keras, terlihat dari kedua moncong kendaraan yang jadi 'pesek'.
Diketahui bahwa Toyota Fortuner tersebut dikemudiakan Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Yakob Benu.
Tabrakan maut tersebut diketahui terjadi di Jalan Raya Siap, Desa Benlutu, Kecamatan Batu Putih, Rabu (3/4/2019) siang.
Kasat Lantas Polres TTS, Iptu Wastoro, mengatakan Toyota Fortuner DH 1790 CA melaju dari arah Batu Putih menuju Kota Soe.
(Baca Juga : Video! Baru Bangun Langsung Kabur. Supir Fortuner Serempet Polisi)
Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) diketahui jika mobil Fortuner yang dikendarai Yakob Benu hilang kendali.
Mobil hilang kendali usai melewati sebuah tikungan dan menabrak mobil APV yang saat itu sudah berhenti karena melihat mobil Fortuner datang dengan kecepatan tinggi.
Saat kejadian, Mobil APV sedang memuat enam penumpang. Lima di antaranya mengalami luka-luka. Sedangkan satu orang lainnya meninggal dunia.
"Dari hasil olah TKP diketahui jika penyebab kecelakaan ini karena supir mobil Fortuner hilang kendali hingga masuk ke jalur mobil APV sehingga terjadi tabrakan," ungkap Wastoro.
(Baca Juga : Mesin Toyota Fortuner Ini Juga Dirombak Total, Lebih Gahar Dari Aslinya)
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Pos Kupang |
KOMENTAR