GridOto.com - Yamaha NMAX kali pertama diperkenalkan di Indonesia pada Februari 2015.
Skutik Yamaha ini pun menjadi salah satu motor yang paling laris saat ini.
Bahkan bekasnya saja mudah terjual, seperti kata Fauzi Thalib, owner dari dealer motor bekas Safir Motor yang terletak di Jl. Basuki Rahmat, Jakarta Timur.
Untuk harga NMAX bekas pun bervariasi, tergantung tahun.
(Baca Juga : Beli Suzuki Vitara dan Escudo Bekas, Ini Tips Cek Kondisi Transmisi)
"Tahun 2017 itu harganya sekitar Rp 18 jutaan, untuk tahun 2018 sekitar Rp 20-21 juta," ujar Fauzi saat dihubungi GridOto.com.
Untuk yang barunya Yamaha NMAX dibanderol Rp 27,540 juta (OTR Jakarta).
Namun untuk saat ini NMAX di bawah tahun 2018 sudah kosong di dealernya.
Selain itu, ia memberikan saran sebelum membeli NMAX bekas.
"Jika ingin membeli yang paling penting lihat kilometernya, ini menentukan harga jual," jelasnya.
Lalu jangan lupa untuk mengecek kondisi ban, CVT, dan bodi motor.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR