Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren: Minat Honda Freed? Simak Biaya Perawatannya di Bengkel Spesialis

Naufal Shafly - Minggu, 31 Maret 2019 | 17:00 WIB
Honda Freed saat ini sudah discontinue
Dio / GridOto.com
Honda Freed saat ini sudah discontinue

GridOto.com - Salah satu MPV populer yang sudah diskontinu tetapi masih banyak peminatnya adalah Honda Freed.

Mobil tujuh penumpang ini diperkenalkan pada tahun 2009, dan langsung menyita perhatian pencinta mobil keluarga, karena desainnya yang berbeda dari MPV sekelasnya.

Di pasar mobil bekas, mobil ini terbilang sulit untuk dicari karena cukup laris manis.

Mungkin hal itu karena mesin 4 silinder berkapasitas 1.500 cc-nya, yang sama seperti kepunyaan All New Honda Jazz yang terkenal keiritan BBM-nya serta kapasitas penumpangnya.

(Baca Juga : Seken Keren: Segini Biaya Komponen Fast Moving Piaggio Zip)

Selain itu, power sleeding door yang tersemat pada MPV 'boxy' ini juga bisa dikatakan sebagai nilai plus.

Nah, sebelum memboyong Honda Freed incaran, ada baiknya simak dulu treatment dan biaya servisnya di bengkel spesialis.

Salah satu bengkel spesialis Honda adalah Honda Clinic Auto Tech Support, yang berada di bilangan Duren Sawit, Jakarta Timur.

"Kami sih menyarankan tiap 10.000 km untuk perawatan berkala," ucap Andi Chondang, pemilik Honda Clinic Auto Tech Support kepada GridOto.com.

(Baca Juga : Seken Keren: Incar Mitsubishi Outlander Sport? Ternyata Harga Bekasnya Mulai Segini)

Di bengkelnya, ia mematok tarif Rp 450 ribu untuk perawatan berkala, treatmentnya terbilang lengkap karena melakukan pengecekan secara menyeluruh.

"Untuk cairan-cairannya kurang lebih Rp 200 ribu lah harganya. Kira-kira Rp 650 ribu untuk perawatannya," ujar Andi.

"Treatmentnya, jadi pertama kami bersihkan injector, bukan hanya pakai semprotan tapi kami buka langsung dan bersihkan. Karena di mulut injector itu banyak kotoran, jadi nggak bisa hanya lewat semprotan," kata Andi.

"Kemudian ruang bakarnya diberikan carian carbon cleaner, setelah itu kami sedot pakai vacuum. Lalu tahap kedua kami semprot lagi pakai cairan foam," tambahnya.

(Baca Juga : Seken Keren: Apa Saja yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Ford Escape Lawas?)

Menurutnya, pengguaan carian foam lebih efketif karena mampu menjangkau kotoran hingga dinding silinder.

"Sesudah itu kita nyalakan mesinnya, sehingga carbon yang tersisa itu akan terbakar ke luar," imbuhnya

Bukan hanya pembersihan, Honda Clinic Auto Tech Support juga akan melakukan scanning terhadap mobil konsumennya, termasuk untuk Honda Freed.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bus Rombongan Pendaki Tak Berkutik di Jalan Sempit, Evakuasi Pakai Cara Begini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa