Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kisah LADA yang Bukan Bumbu Dapur, 'Slav Car' Ikonik yang Dikenal Tahan Banting!

Ditta Aditya Pratama - Jumat, 29 Maret 2019 | 19:22 WIB
LADA Riva VAZ-2105
Wikimedia.commons
LADA Riva VAZ-2105

GridOto.com - Negara seperti Rusia memang enggak terlalu terdengar gaungnya di dunia otomotif, tapi bukan berarti enggak bisa bikin mobil.

Salah satu mobil Rusia yang terkenal bernama LADA dan dibuat oleh perusahaan AvtoVAZ yang sekarang mayoritas sahamnya dipegang oleh aliansi Renault-Nissan-Mitsubishi.

Merek mobil ini aslinya bernama Zhiguli yang harus diubah namanya saat diekspor ke negara-negara yang mayoritas menggunakan bahasa Inggris karena pelafalannya mirip dengan (maaf) gigolo.

Akhirnya Zhiguli diubah namanya menjadi LADA yang berasal dari kata lad'ya yang berarti perahu bangsa Viking.

(Baca Juga : Video : Sedan Lawas Rusia Dicangkok 4 Mesin Sekaligus, Hasilnya Seperti ini!)

Sesuai dengan logo dari LADA yang kalau diperhatikan adalah perahu layar.

Seri mobilnya yang terkenal adalah LADA VAZ-2101 yang pertama kali dibuat pada tahun 1970.

Mobil ini adalah versi tahan banting dari Fiat 124 karena didesain untuk digunakan di jalanan Rusia yang keras saat musim dingin.

Seri lain yang terkenal adalah LADA Riva yang punya kode VAZ-2105, VAZ-2104, dan VAZ-2107.

Logo mobil LADA
LADA
Logo mobil LADA

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Piston Bisa Bolong, Cek Ini Dulu Sebelum Nyalakan Motor Mogok Usai Terjang Banjir

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa