GridOto.com - Asosiasi Industri Sepeda motor Indonesia (AISI) dan Kementerian Perindustrian berikan pelatihan teknik otomotif kepada masyarakat di Sulawesi Tengah.
“Kami ingin masyarakat Sulawesi Tengah segera bangkit dan ekonomi di wilayah ini segera pulih," ujar Sekjen AISI Hari Budianto, pada Kamis (28/3/2019)
"Bersama Kemenperin kami berinisiatif berikan masyarakat bekal keterampilan agar mereka bisa dapat kembali bergerak produktif terutama di bidang otomotif,” sambung dia.
Hal ini guna mempercepat pemulihan ekonomi setelah gempa bumi dan tsunami yang menimpa provinsi ini.
(Baca Juga : Lakukan Kajian GPS, Kemenhub Akan Komunikasikan ke Gaikindo dan AISI)
(Baca Juga : Jarang Terjadi! Mick Schumacher Ikut Tes Mobil F1 untuk Dua Tim, Ferrari dan Alfa Romeo)
Dengan dukungan pemerintah dan berbagai pihak, kehidupan masyarakat mulai pulih.
AISI bersama Kemenperin membekali keterampilan teknik sepeda motor dan pengetahuan wirausaha kepada elemen masyarakat di wilayah ini.
Pelatihan keterampilan ini diberikan kepada pemuda, guru Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan bengkel umum yang terdampak gempa.
AISI bersama Kemenperin melaksanakan kegiatan ini sebanyak 5 batch yang yang diikuti 500 peserta berasal dari Kabupaten Sigi, Kabupaten Donggala, Kota Palu.
(Baca Juga : AISI Optimis Penjualan Motor Nasional Tahun Ini Lebihi Target)
(Baca Juga : 6 Alasan Fans MotoGP untuk Terus Mencintai Valentino Rossi, Apa Saja?)
Setelah mengikuti pelatihan dan praktik, mereka diuji sebelum akhirnya mendapatkan sertifikat kompetensi.
Peserta kategori pemuda alumni SMK mendapatkan bekal materi berupa pelatihan teknik dasar dan lanjutan, service tips, teknologi sepeda motor dan manajemen perbengkelan dan kewirausahaan.
Peserta dari bengkel umum diberikan materi teknologi terkini sepeda motor, administrasi keuangan, dan akses permodalan.
Sementara itu, para guru SMK mendapat materi teknologi terbaru di industri sepeda motor yang diharapkan dapat disampaikan ke siswanya di sekolah.
Kemenperin juga memberikan bantuan peralatan perbengkelan berupa toolsbox dan kompresor.
Editor | : | Fendi |
KOMENTAR