GridOto.com - Mobil lungsuran dari sang ayah ini dimodifikasi bergaya off-road oleh Leon dan hasil garapan bengkel sendiri.
"Dari dulu memang seneng main off-road kan, pas kebeneran dapat mobil ini ya langsung aja saya modif," ujar Leon yang masih berusia 21 tahun.
Konsep off-road ini dikembangkan Leon dengan menggunakan anting dari Toyota Hardtop.
"Itu ganti anting. Ya kira-kira naik 15 cm, sekitar segitu. Lupa saya," tukas Leon.
Untuk pelek menggunakan MB Motoring ring 17 inci dibalut ban off-road lansiran Maxxis.
Dengan tampilan yang masih sangat mulus, Leon tak banyak memberi sentuhan pada bagian luar.
Cuma agar tampilan off-road makin terkesan kuat, ia menambahkan bumper custom di depan, termasuk juga pemasangan winch 4.500 pon atau sekitar 2.250 kg.
Selain winch, di bagian depan ada juga dummy air scoop Toyota Fortuner dan dummy snorkel di sisi kanan mobil, sementara di sisi kiri menempel dongkrak.
"Foot step itu bahkan custom sendiri karena saya memang ada rencana untuk bikin bengkel juga," imbuhnya.
Di atap juga ada custom roof rack bikinan Leon sendiri lantaran masih suka touring dengan mobil off-road.
Data modifikasi
Eksterior
Bumper custom depan & belakang
Foot step custom
Winch 4500 lbs
Dongkrak
Snooker
Air scoop Toyota Fortuner
Custom roof rack
Kaki-kaki
Velg MB Motoring
Ban Maxxis
Anting Toyota Hardtop suspensi naik 15 cm
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR