GridOto.com-Suzuki Ertiga varian tertinggi, yakni Ertiga Suzuki Sport resmi dirilis di Indonesia.
Ertiga Suzuki Sport menggunakan transmisi otomatis konvensional model lurus (straight automatic transmission).
Tidak hanya di Suzuki Ertiga Sport, tipe pemindah transmisi otomatis model ini disematkan juga di sebagian besar mobil di dunia dan cukup populer.
Kelebihan model ini lebih adalah memberikan kemudahan dan kenyamanan saat digunakan.
Ciri khas straight automatic transmission adalah hadirnya tuas pengunci yang bisa ditekan di knob transmisi.
(Baca Juga : Tombol Setir Multifungsi di Ertiga Suzuki Sport, Ini Fungsinya)
Tuas ini merupakan fitur pengaman untuk perpindahan transmisi.
"Tuas ini berfungsi untuk mencegah transmisi berpindah ke arah atau gerak yang berlawanan yang berpotensi merusak komponen girboks," ujar Hermas Efendi Prabowo, pemilik bengkel Worner Matic Bintaro, Tangerang Selatan kepada GridOto.com.
Bentuk yang hanya lurus ini jika tidak disematkan tuas pengunci akan berpotensi besar tersenggol.
Dampaknya transmisi berpindah gigi secara tidak sengaja dan akan merusak komponen di dalam girboks.
Misalkan dari posisi P ke R atau N ke R, tuas pengunci ini harus ditekan jika ingin memindahkan posisi tuas transmisi.
Posisi dari D ke L (gigi 1 atau terendah), 2 dan 3, tuas pengunci harus ditekan agar bisa dipindahkan.
Selain dari perpindahan transmisi di atas, tuas pengunci tidak perlu ditekan karena tidak ada efek terhadap gerak komponen di dalam girboks.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR