Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Danilo Petrucci Bikin Kesal Gigi Dall'Igna Soal Protes ke Motor Ducati

Rezki Alif Pambudi - Sabtu, 23 Maret 2019 | 11:52 WIB
Danilo Petrucci
Speedweek
Danilo Petrucci

GridOto.com - Gigi Dall'Igna benar-benar pusing dan geram soal diprotesnya perangkat motor Desmosedici GP19 di MotoGP Qatar lalu.

Selain itu, Gigi Dall'Igna tidak ikhlas banget karena pada akhirnya beberapa rahasia kekuatan motor Ducati diketahui para kompetitornya pada sidang yang dilaksanakan kemarin Jumat (22/3).

Pada sidang tersebut, Gigi terpaksa menjelaskan secara detail rahasia yang sebanarnya tersimpan rapat di garasi Ducati.

"Saat presentasi, kami mengungkap beberapa rahasia di area dimana kompetitor kami lemah," kata Gigi dilansir GridOto.com dari Speedweek.com.

Selain itu, Gigi sangat geram dengan pembalapnya, Danilo Petrucci.

(Baca Juga : Ada Tujuan Tersembunyi Soal Protes Part Motor Ducati di MotoGP Qatar?)

Danilo Petrucci dianggap kebanyakan ngomong dan itu merugikan timnya, termasuk soal part yang terpasang pada swing arm Desmosedici GP19.

"Sebenarnya aku tidak akan pernah menjelaskan tujuan part tertentu motor Ducati," sambungnya.

"Aku sangat marah dengan Petrucci yang ngomong soal part untuk mendinginkan ban saat tes," tegas Gigi.

Gigi mungkin menilai perkataan Petrucci ini bikin orang penasaran dan sampai berimbas ke protes yang dilayangkan usai MotoGP Qatar kemarin.

Keputusan soal protes part Ducati ini akan diumumkan hari Senin (25/3) atau Selasa (26/3) besok.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Enam Cara Yang Benar Beli Mobil Bekas, Simak Biar Nggak Ketipu

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa