Gridoto.com - Trik motor matic untuk meningkatkan performa yang cukup legendaris adalah dengan membubut derajat pulley depan.
Rata-rata bengkel spesialis matic membubut derajat pulley depan matic lebih kecil dari angka standar.
Misal jika pulley Yamaha Aerox 155 memiliki tingkat kemiringan 14,5 derajat.
Dibikin lebih rendah yakni di angka 13,5 sampai 14 derajat.
(Baca Juga : Apa Bedanya Kampas Rem Motor Untuk Kaliper Radial dan Axial )
Tapi apakah dengan membubut derajat rumah pulley bisa meningkatkan performa secara instan?
"Yang terpenting adalah caranya harus benar-benar diperhatikan," bilang Yudi dari Yudi Variator di bilangan Fatmawati, Jakarta Selatan.
"Kalau saya yang pasti bubutnya tidak terlalu besar, hanya sekitar 0,5 derajat saja," tambahnya.
Agar performa lebih maksimal Yudi juga mengaplikasikan roller lebih ringan dari standarnya.
(Baca Juga : Pakai Master Rem Aftermarket di Motor, Bagaimana Suku Cadangnya?)
"Bobot roller turun maksimal 1 gram dari standar, untuk mengimbangi kinerja belt yang makin naik ke atas dari standarnya," tambah Yudi.
Selain itu pastikan membubut derajat pulley secara keseluruhan, jangan hanya satu bagian saja.
"Karena ada mitos dari beberapa bengkel hanya perlu membubut satu bagian saja, justru performa malah jadi tertahan dan tarikan terasa lebih berat," tutup Yudi.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR