GridOto.com - Baru di balapan pertama F1 2019 di Australia, Charles Leclerc sudah jadi korban team order Scuderia Ferrari, ada videonya nih.
Status Charles Leclerc sebagai pembalap kedua di tim Ferrari, sangat terlihat di F1 Australia 2019.
Ferrari seperti menelan ludahnya sendiri di mana sang bos, Mattia Binotto, pernah bilang kedua pembalapnya bisa bebas balapan.
Saat balapan, Charles Leclerc berada di belakang Sebastian Vettel dan berpeluang menyalip.
(Baca Juga : Kalah di F1 Australia, Lewis Hamilton Ingin Belajar Start Lagi)
Leclerc meminta izin untuk menyalip Vettel.
Sayangnya, tim Ferrari tidak mengizinkannya.
Ferrari malah meminta Leclerc tidak maju dan menjaga jarak agar tidak terlalu dekat ke Vettel.
Biar begitu, Leclerc memaklumi karena itu strategi tim.
"Aku punya kecepatan melewati Seb, tapi tim memutuskan mengunci posisi lewat team radio dan di akhir aku memang tidak berkesempatan menang, aku memahaminya," kata Leclerc dilansir GridOto.com dari Planet F1.
Nih tonton saja videonya sob.
"Sebastian and Charles are free to fight."
Erm...#F1pic.twitter.com/ezp7mk8gfL
— Planet F1 (@Planet_F1) 17 Maret 2019
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | skysports.com |
KOMENTAR