GridOto.com - Cuaca sangat cerah mewarnai latihan bebas 1 (FP1) F1 Australia, di sirkuit Albert Park, Melbourne.
Walaupun cuaca cerah, pembalap masih mengeluhkan kondisi trek yang masih agak kotor sehingga agak licin.
Pembalap Mercedes sekaligus juara F1 2018, Lewis Hamilton, berhasil jadi yang tercepat dengan 1 menit 23,599 detik, melaju sebanyak 26 lap.
Lewis Hamilton ditempel oleh duo Ferrari, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc.
(Baca Juga : Balap F1 Australia Pagi, Ini Jadwal Lengkap dan Link Live Streaming)
Jarak ketiga pembalap kurang dari 0,1 detik, mepet banget.
Sebastian Vettel di posisi ke-2 dengan ketinggalan tipis, 0,038 detik.
Sementara Charles Leclerc lebih lambat hanya 0,074 detik.
Lalu ada Max Verstappen di posisi ke-4 dengan selisih 0,193 dengan Hamilton, disusul pembalap Mercedes lainnya, Valtteri Bottas yang ada di peringkat ke-5.
Posisi ke-6 secara luar biasa ditempati oleh Kimi Raikkonen.
Walaupun sudah pindah ke tim Alfa Romeo yang secara grade jauh di bawah Ferrari, Kimi Raikkonen masih punya kekuatan.
Sempat ada red flag ketika pembalap Toro Rosso, Alexander Albon mengalami crash.
End of #FP1 and @LewisHamilton went quickest @MercedesAMGF1 while @alex_albon @ToroRosso felt the wall @ausgrandprix. Teams happy with tyres and gaps very close so far. We’re already significantly quicker than last year. Bring on #FP2! pic.twitter.com/LewpDANxns
— Pirelli Motorsport (@pirellisport) 15 Maret 2019
Berikut hasil lengkapnya.
KOMENTAR