GridOto.com - Penghilangan logo maupun tulisan Mission Winnow di mobil SF90 tim Ferrari pada F1 Australia mendatang menimbulkan perdebatan.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, Ferrari akan tampil tanpa Mission Winnow di Australia terkait soal larangan iklan rokok atau tembakau di negeri kangguru.
Lalu, apakah Mission Winnow akan dihilangkan dari mobil Ferrari selamanya?
Tidak sob! Mission Winnow akan kembali tampil di seri selanjutnya, di Bahrain.
(Baca Juga : Tes F2 Barcelona: Kemajuan, Sean Gelal Dekati Mick Schumacher)
Jadi penghilangannya cuma di Melbourne, Australia, saja.
Hal itu dikonfirmasi langsung oleh direktur komunikasi perusahaan rokok Phillip Morris International (PMI), yang menjadi sponsor Ferrari, Tommaso Di Giovanni, dilansir GridOto.com dari Planet F1.
"Mission Winnow akan tetap jadi sponsor Scuderia Ferrari di 2019," katanya.
"Hanya berbeda di Australia saja dibanding negara lainnya, kami akan jelaskan detailnya saat balapan di Melbourne," jelasnya.
PMI sendiri menghormati aturan yang berlaku di Australia.
Namun Tommaso Di Giovanni tetap menegaskan, logo Mission Winnow tidak mengiklankan brand apapun yang dimiliki PMI.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | planetf1.com |
KOMENTAR