Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gampang Hilangkan Bunyi Di Door Trim Nissan Livina, Modal Ini Doang

Ryan Fasha - Rabu, 6 Maret 2019 | 13:30 WIB
Ilustrasi door trim mobil
Ryan/Gridoto.com
Ilustrasi door trim mobil

Gridoto.com-Bunyi aneh yang mengganggu di dalam kabin saat mobil berjalan memang nggak bikin nyaman.

Terutama yang sumbernya berada di bagian door trim.

Ini sering terjadi di mobil Nissan Livina lama yang terdengar bunyi di door trim pintu depan baik kiri dan kanan.

Seperti yang di keluhkan oleh Irfan Nugroho pemilik Nissan Livina lansiran 2014 yang mendengarkan bunyi aneh di pintu mobilnya saat mobil berjalan.

penutup wiper blade
Ryan/GridOto.com
penutup wiper blade

(Baca Juga : Fitur Baru di Pintu Bagasi Nissan Serena C27, Begini Cara Pakainya)

"Bunyi itu seperti door trim getar dan saat door trim saya sedikit tekan bunyi itu hilang," ucap Irfan.

Saat diinvestigasi, ternyata ada sedikit celah antara door trim dengan pintu mobil.

Ini yang membuat bunyi aneh dan mengganggu.

Eitss jangan pusing dulu sob, ada kok cara mudahnya agar nggak bunyi itu terdengar aneh lagi.

cara memasang penutup wiper blade di door trim
Ryan/GridOto.com
cara memasang penutup wiper blade di door trim

(Baca Juga : Komparasi Harga Spare Parts Nissan Livina vs Mitsubishi Xpander)

"Kalo saya pakai penutup blade wiper. Saat membeli blade wiper baru kan terdapat penutupnya tuh, nah penutup itu yang dipakai untuk mengisi celah antara door trim dengan pintu," tambahnya.

Cara pasangnya juga sangat mudah.

Di penutup blade wiper itu terdapat celah, nah celah itu yang di masukkan kedalam door trim.

"Celahnya ini yang dimasukkan ke pinggir door trim, tekan terus sampai masuk. Setelah masuk, celah door trim dan pintu nggak akan ada lagi.

penutup wiper blade terpasang di door trim mobil
Ryan/GridOto.com
penutup wiper blade terpasang di door trim mobil

(Baca Juga : Nih Harga Spare Part Fast Moving Nissan Livina Terbaru, Murah?)

Setelah di coba, terbukti hasilnya presisi dan nggak terdengar lagi bunyi aneh dari door trim itu.

Barang yang nggak terpakai juga sangat bermanfaat kan sob.

 

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Datang Tiba-tiba, Begini Cara Mengatasi Microsleep Ketika Mengemudi

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa