Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Angkat Bicara Mengenai Naik Harga untuk MT-15 Baru-baru Ini

Muhammad Ermiel Zulfikar - Rabu, 6 Maret 2019 | 11:30 WIB
Yamaha MT-15 harganya resmi naik
Harry/Gridoto.com
Yamaha MT-15 harganya resmi naik

GridOto.com - Secara mengejutkan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menaikkan harga untuk naked sport terbaru mereka, yakni MT-15.

Padahal naked sport tersebut baru saja mereka luncurkan pada Februari 2019 lalu, dan dibanderol dengan harga Rp 34,95 juta.

Namun di situs resminya saat ini, banderol untuk Yamaha MT-15 tertera harga sebesar Rp 35,33 juta atau naik sebesar Rp 383 ribu.

Tentunya hal ini membuat GridOto.com menanyakan perihal kenaikan harga tersebut, lantas apa jawaban Yamaha?

(Baca Juga : Mau Beli Yamaha MT-15? Siapkan Dana Tambahan, Harganya Naik Lo)

"Saya harus mengecek lagi ya detailnya seperti apa, karena itu biasanya ada adjustment (penyesuaian)  perihal BBN (Biaya Balik Nama) masing-masing tahun," Yordan Satriadi, General Manager Marketing YIMM, Sabtu (2/3/2019).

"Pajaknya itu loh pasti berbeda," imbuhnya saat berada di Grand Final Customaxi Yamaha di Cihampelas Walk, Bandung.

 Yordan Satriadi, selaku General Manager Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) saat ditemui GridOto.com di Grand Final Customaxi 2018/2019 di Cihampelas Walk, Bandung.
GridOto.com
Yordan Satriadi, selaku General Manager Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) saat ditemui GridOto.com di Grand Final Customaxi 2018/2019 di Cihampelas Walk, Bandung.

Bicara mengenai Yamaha MT-15, kehadirannya semakin melengkapi keluarga MT-Series di Tanah Air.

Naked Sport terbaru Yamaha itu sendiri menggunakan mesin dengan kapasitas 155 cc VVA (Variable Valve Actuation).

(Baca Juga : Pesona Yamaha MT-15 Sukses Rebut Perhatian Konsumen Xabre di Bandung)

Urusan power, mesin Yamaha MT-15 ini bisa memuntahkan power sebesar 19.04 dk dengan torsi 14,7 Nm.

Bisa dibilang, mesin ini sama yang dipakai oleh Yamaha untuk All New R15 dan Yamaha V-Ixion R.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Menghafal Singkatan-singkatan Jalan Tol di Indonesia, Cipali Kerap Salah Arti

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa