GridOto.com - Saat ini beberapa wilayah di Indonesia sudah mulai memasuki musik hujan, tak terkecuali di Jakarta.
Memasuki musim hujan tentu ada potensi banjir di beberapa wilayah, baik banjir tinggi, menengah, maupun rendah.
Bagi kamu pengendara motor, tentunya harus berhati-hati saat melewati banjir.
Selain jalanan yang rusak dan berlubang, pengendara motor juga kerap dihadapkan dengan motornya yang mogok akibat busi atau saringan udara motor yang kemasukan air.
(Baca Juga : Gaya Naik Motor Seperti Ini Bisa Memperpendek Usia Sokbreker)
Jika keseringan mogok, tidak menutup kemungkinan mesin motor akan cepat rusak, seperti yang diungkapkan Tomy Tambrani, Marketing Manager Rexco.
"Busi yang kemasukan air menyebabkan menutupnya saluran udara yang ada di busi, sehingga diperlukan peran pelumas untuk dapat mengeringkan air yang ada di dalam busi tersebut," ucap Tomy.
Salah satu pelumas yang bisa mengobati masalah busi yang kemasukan air tersebut yaitu Rexco 50 pelumas serbaguna.
Nah, supaya motor tidak rusak akibat terjangan banjir, berikut hal-hal yang harus diperhatikan.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR