Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1

Hari Pertama Tes F1 Barcelona Ke-2: Lando Norris Tercepat, Ferrari dan Mercedes Bermasalah

Rezki Alif Pambudi - Rabu, 27 Februari 2019 | 11:34 WIB
Lando Norris tercepat di hari pertama tes pramusim F1 Barcelona ke-2
twitter.com/McLarenF1
Lando Norris tercepat di hari pertama tes pramusim F1 Barcelona ke-2

GridOto.com - Pembalap rookie tim McLaren, Lando Norris, tampil jadi yang tercepat pada hari pertama tes pramusim F1 Barcelona yang kedua, Selasa (26/2/2019).

Lando Norris mencatatkan waktu 1 menit 17,709 detik dengan menempuh total 80 lap.

Sementara itu tim Mercedes, sempat mengalami masalah besar pada hari pertama ini.

Valtteri Bottas yang tampil mulai siang hari mobilnya mogok.

(Baca Juga : Tes F2 Jerez: Mick Schumacher Unjuk Kebolehan, Sean Gelael Ke-12)

Ternyata ada masalah tekanan oli dan akhirnya Mercedes harus ganti mesin.

Bottas hanya bisa tampil beberapa lap.

Mercedes juga tampil dengan perangkat aerodinamika yang berbeda dibanding tes pertama pekan lalu.

Sementara Ferrari juga dikabarkan sempat mengalami masalah.

Hanya saja masalah itu tidak terlihat dari luar, para mekanik menghabiskan waktu lama di garasi ketika Charles Leclerc akan tampil.

Leclerc juga tidak bisa tampil lama karena waktu yang sudah banyak tersita untuk perbaikan mobilnya.

Berikut hasil lengkapnya.

Hari pertama tes pramusim ke-2 Barcelona
twitter.com/pirellisport
Hari pertama tes pramusim ke-2 Barcelona

Editor : Fendi
Sumber : F1

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa