Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini yang Harus Diperhatikan Jika Ingin Membeli Supercar Bekas

Taufiq JF Putra - Rabu, 27 Februari 2019 | 11:10 WIB
Harus ada beberapa hal yang diperhatikan jika ingin membeli supercar bekas
Taufiq JF
Harus ada beberapa hal yang diperhatikan jika ingin membeli supercar bekas

GridOto.com - Mobil mewah atau supercar memang memiliki harga yang sangat mahal.

Harga supercar bekas pun tak begitu beda jauh dengan harga barunya, bahkan bisa lebih mahal jika mobil tersebut memiliki tipe yang langka.

Namun jika tetap ingin membeli supercar bekas, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

Hal tersebut diungkapkan Welly Tjandra, President Director TDA Luxury Toys saat ditemui pada peresmian dealernya kemarin di Jakarta.

(Baca Juga : Manis Banget, Bos Bengkel Bangun Suzuki Jimny 1997 Bergaya JDM)

"Pertama mobil ini bekas tabrak atau bukan, apalagi sampai sasisnya kena, itu problem. Harga juga hancur," ujar Welly.

"Mengenai keadaan mobil mesti dicek secara detail, karena supercar seperti ini kalau diperbaiki bisa ratusan juta," sambungnya.

Menurut Welly, apalagi kalau bodinya bekas tabrak hingga miring itu sulit diperbaiki, untuk lihat sasis juga harus bongkar karena sasis tertutup.

Hal-hal yang biasa terjadi pada supercar bekas yaitu biasanya bekas tabrakan, bekas banjir, kopling habis, seal bocor.

"Kalau bekas banjir apa yang dicek? Track record dicek, kita lihat mobilnya apakah ada yang karatan," ungkapnya.

"Kalau bekas banjir juga kelistrikan biasanya banyak masalah. Penurunan harga kalau ada masalah juga sangat anjlok, sekitar 40-50 persen dibandingkan mobil bekas yang sama dalam kondisi normal," jelasnya.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Inilah Cara Efektif Menghilangkan Baret-baret Halus di Cat Mobil

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa