GridOto.com - Alex Rins hanya menduduki posisi 11 pada hari terakhir uji coba pramusim MotoGP Qatar di Sirkuit Losail pada Senin (25/2).
Namun Rins menyatakan bahwa hasil ini sama sekali bukanlah cerminan dari potensi Suzuki yang sesungguhnya.
Pada kombinasi catatan waktu selama tiga hari uji coba, Rins malah menduduki posisi ketiga tercepat.
Catatan 1 menit 54,593 detik ini ia raih pada hari kedua (24/2), yakni saat ia menjadi rider tercepat.
(Baca Juga : Maverick Vinales Tak Ingin Buru-buru Pasang Target Gelar Juara MotoGP)
Alex Rins menyatakan bahwa ritme balapnya sangat menjanjikan, hingga rider Spanyol ini optimistis menjalani seri pembuka MotoGP Qatar.
"Saya senang karena segala perangkat yang saya minta disediakan oleh Suzuki," kata Rins dilansir GridOto.com dari GPone.
"Mengembangkan motor dan menjajal perangkat baru tak mudah, apalagi jika Anda punya pondasi yang sudah baik," sambung Rins.
"Tapi saya puas dan tak sabar memulai musim baru. Saya nyaman, bisa dilihat dari analisis catatan waktu," ujar Rins menambahkan.
(Baca Juga : Otorace: Rahasia Repsol Honda Melejit di Hari Ke-3 Tes MotoGP Qatar)
"Saya punya ritme yang baik, sayangnya jatuh saat berusaha mencatat waktu terbaik," imbuhnya.
Rins pun yakin bahwa target kemenangan di seri pertama musim ini bukanlah target yang muluk.
Jika misinya meraih kemenangan di Qatar nanti tak berhasil, maka ia akan mencari peruntungan di seri-seri berikutnya.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | GPOne. com |
KOMENTAR