GridOto.com - Deputy team principal tim Williams, Claire Williams mengatakan timnya tidak mengalami krisis meski absen dua hari saat tes pramusim F1 2019 di Barcelona.
Mobil Wiliams FW42 baru mengaspal pada Rabu sore (20/2/2018) waktu setempat setelah tertunda karena kurangnya persiapan.
Meski banyak yang harus dikerjakan, tapi Williams bersikeras tidak mengalami krisis.
"Saya ingin mengatakan mobil sekarang sudah mengaspal," kata Claire Williams dilansir GridOto.com dari PlanetF1.
(Baca Juga : Lewis Hamilton Bakal Memantau Perkembangan Duo Ferrari di F1 2019)
"Kami masih punya banyak hal untuk dikerjakan, kami selalu bilang ini bakal jadi jalan yang panjang," sambung Williams.
"Untuk mengembalikan tim ini butuh kerja keras dan butuh waktu," ujar Williams menambahkan.
"Kami harus melewati jalan yang panjang membangun mobil sama seperti musim lalu," imbuhnya.
Williams masih memahami hal tersebut dan perlu beberapa pekerjaan untuk memastikan tidak membuat kesalahan yang sama di masa depan.
(Baca Juga : Kalah Cepat Pada Tes F1 Barcelona, Tim Mercedes Enggak Khawatir)
Goerge Russell hanya melakukan 23 lap saat melakukan tes mengendarai FW42 pada hari itu.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | planetf1.com |
KOMENTAR