GridOto.com - Mobil bermesin diesel umumnya bandel meski digunakan dalam jangka panjang.
Meski demikian, ada baiknya mengetahui seluk-beluk kondisi mobil jika Anda berminat membeli mobil diesel bekas.
"Biasanya saya sarankan ke konsumsn, lihat dulu kilometernya (jarak tempuh). Udah capek belum sih itu mobil," ujar Theodorus Suryajaya, owner Rev Engineering di Kedoya, Jakarta Barat kepada Otoseken.id (13/2/2019).
Yang menarik ia mencermati penggunaan bahan bakar diesel.
Ternyata sangat berhubungan sama pemakaian bahan bakar oleh pemilik mobil sebelumnya.
"Rata-rata (berpendapat) begini, diesel irit"
"Cuma mereka mau irit lagi, secara kantong akhirnya diisi biodiesel"
"Karena bedanya jauh kalau biodiesel Rp 6000-an, Dex (Pertamina Dex) Rp 11 ribuan"
"Penyakitnya rata-rata di commonrail, injektornya mampet," papar Teddy, sapaan tenarnya.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Otoseken.id |
KOMENTAR