Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Otorace: Pembalap indonesia Kuasai Tes Asia Talent Cup 2019 di Sepang

Rezki Alif Pambudi - Rabu, 13 Februari 2019 | 15:23 WIB
Adenanta Putra jadi yang tercepat pada tes Asia Talent Cup di Sepang
instagram.com/adenanta21
Adenanta Putra jadi yang tercepat pada tes Asia Talent Cup di Sepang

GridOto.com - Pembalap muda asal Indonesia, Mohammad Adenanta Putra, tampil gemilang dalam uji coba di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, 9-10 Februari 2019.

Adenanta Putra merupakan salah satu pembalap binaan Astra Honda Racing Team.

Uji coba yang berlangsung setelah tes pramusim MotoGP itu merupakan persiapan jelang Asia Talent Cup (ATC) 2019.

Dalam uji coba tersebut, Mohammad Adenanta Putra berhasil menjadi pembalap tercepat dalam hasil kombinasi hari pertama dan kedua.

(Baca Juga : Otorace: Ada Regulasi Baru, Pembalap F1 Terancam Tak Bisa Pakai Helm Resminya)

Pembalap kelahiran 21 April 2004 itu berhasil mencatatkan waktu putaran lebih cepat 0,5 detik dari pembalap Jepang, Sho Nishimura, yang berada di posisi kedua.

Posisi ketiga ditempati rekan senegara Sho Nishimura, Takuma Matsuyama, yang lebih lambat 0,016 detik.

Hasil positif tersebut tentunya bisa menjadi modal bagus untuk Adenanta Putra jelang musim berlangsung.

Berdasarkan jadwal, seri pertama Asia Talent Cup 2019 bakal dimulai di Sirkuit Losail, Qatar, pada 8-10 Maret mendatang.

Indonesia sendiri memiliki lima pembalap muda yang tampil pada Asia Talent Cup 2019.

Editor : Fendi
Sumber : Motorplus-online.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Untuk Liburan Tahun Baru, Harga Mobil Bekas Daihatsu Sigra Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa