GridOto.com - Tangan dingin G-Power sukses membuat performa Mercedes-AMG SL63 naik signifikan.
Bagaimana tidak? Sportscar yang aslinya bertenaga 577 dk dan torsi 900 Nm sekarang mendapat serangkaian upgrade hingga performanya jadi tambah gahar.
Langkah yang dilakukan G-Power mulai dari modifikasi turbocharger dan upgrade software mesin 5.500cc V8 twin-turbo.
Hasilnya cukup mengejutkan karen roadster ini sekarang mampu menyemburkan tenaga sebesar 789 dk dan torsi 1.100 Nm
Peningkatan performa jelas ikut mempengaruhi waktu akselerasi 0-100 km/jam yang kini bisa dikunci lebih cepat 0,6 detik jadi 3,5 detik.
Limiter juga telah dihapus, sehingga SL63 ini bisa berlari kencang lewat dari 340 km/jam.
Klaim G-Power angka ini 40 km/jam lebih kencang dari catatan SL63 biasa yang dilengkapi dengan Paket opsional AMG.
Enggak sebatas peningkatan performa, G-Power juga memperlengkapi Mercedes-AMG SL63 ini dengan ssatu set pelek Hurricane RR 21 inci.
Model pelek palang ganda yang berlapis cat diamond berkilau dilengkapi dengan ban 265/30 (depan) dan 295/30 (belakang).
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR