GridOto.com - Isu pembangunan sirkuit di Jawa Barat kembali digulirkan oleh sang Gubernur, Ridwan Kamil atau yang biasa disapa Kang Emil.
Hal itu disampaikan Emil saat bertemu pembalap Tim MotoGP Repsol Honda, Marc Marquez di Gedung Sate Bandung pada Sabtu (9/2/2019) siang.
Dia menilai bahwa pembangunan sirkuit di Jawa Barat akan mendongkrak ekonomi di Jabar.
"Sekarang saya melihat MotoGP ini bukan urusan olahraga, tapi pariwisata. Saya enggak ada masalah dan mendukung. Karena MotoGP ini harus berada dalam radius perhotelan. Sehingga pariwisata Jabar bisa maju dengan jenis pariwisata alam dan pariwisata event," ucap Emil.
Bahkan Emil juga mengaku telah didatangi dua investor yang disebut-sebut berminat untuk membangun sirkuit di Jabar, dan kini sedang dalam masa penjajakan.
(Baca Juga : Polda Jateng Kejar Pelaku Kain Api . Kapolda Minta Warga Lakukan Ini )
"Investornya masih lokal. Ini menandakan peluang bisnis event berbentuk olahraga ini tinggi sekali" ujar Emil.
Emil sendiri menargetkan daerah Pantura menjadi lokasi sirkuit tersebut, dengan alasan bahwa kawasan itu akan jadi daerah pengembangan utama Jabar.
Selain itu, ia juga menyebut bahwa area seluas 200 hektar akan disiapkan ada akan mulai dibangun pada tahun depan apabila tak ada halangan.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR