GridOto.com-Gejala sokbreker mulai rusak sebenarnya bisa dirasakan pemilik mobil.
Sokbreker yang mulai rusak pastinya akan memberikan tanda-tandanya.
Munculnya gejala sokbreker rusak bisa diakibatkan dari beberapa faktor.
Salah satunya cara berkendara yang kasar, muatan berlebih dan malasnya merawat bagian kaki-kaki.
"Pemilik dituntut peka terhadap perubahan atau suara aneh di mobilnya saat berjalan," buka Pangabean pemilik bengkel Formula Jaya Per, spesialis sokbreker di Bekasi kepada GridOto.com.
(Baca Juga : Siapkan Biaya Segini Untuk Ganti Sokbreker Depan, Setiap Tipe Berbeda)
Perubahan yang dimaksud yakni saat mobil dikendari baik di kecepatan rendah maupun tinggi, bantingan akan terasa lebih mengayun.
Ini mengindikasikan sokbreker sudah tidak mampu lagi meredam hentakan dari per.
Rebound yang tidak bisa diredam secara maksimal ini membuat mobil akan mengayun.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR